Unggul dalam Mutu Berdaya Kompetitif

Unggul dalam Mutu Berdaya Kompetitif
LOGO KSC

Selasa, 28 Desember 2010

Jurus Jitu Mempertahankan Pasangan

Di sekeliling kita meski banyak tipe pria dalam mengekspresikan kecintaannya pada pujaan hati. Karakter pria dingin sangat cenderung sekali sulit dan kaku dalam mengekspresikan kata cinta. Hal ini bukan di karenakan ekpresi anda yang kurang meyakinkan melainkan keraguan dan rasa malu yang menyelimuti diri anda. Artinya apa yang menjadi karakter seorang pria itu sangat dipengaruhi oleh pengalaman empiris yang pernah dilakukan. Tentu bedakan antara pria yang belum pernah seklai pacaran dengan pria yang berulang-ulang kali pacaran. Nah, ini menandakan kemampuan pria yang lebih berpengalaman lebih besar dari pada yang tidak punya sama sekali di dalam menjaga pasangan.
Namun, bukan berarti membuktikan selamanya anda tak bisa bersikap penuh cinta, dan menjadi sosok pasangan romantis. Tetapi dengan mengumbar sedikit perhatian dan pesona, tanpa menunggu lama pasangan anda akan mengecap anda sebagai pria paling romantis di dalam hidupnya. Persepsi sangat berpengaruh dalam hal ini. Romantis dan tidaknya anda tergantung persepsi yang diterima pasangan. Oleh karena itu, maka sebaiknya anda menyiapkan jurus-jurus jitu dalam menjinakkan pasangan anda. Saya ingin katakan, jadilah orang yang romantis supaya pasangan anda merasa nyaman. Di bawah ini, ada 7 langkah kiat menjadi orang romantis yang mungkin bisa membantu anda :

1.Wakili hati anda dengan bunga
Berbicara tentang cinta kadang muncul salah paham. Indikasi orang cinta tidak sepenuhnya bisa dipahami oleh orang yang dicintainya. Mengapa demikian? Karena alat yang anda gunakan untuk mengapresiasikan perasaan itu belum representatif. Contoh jika anda sedang didiamkan oleh kekasih anda dan anda sendiri sebenarnya sudah memaafkan begitupun juga kekasih anda. Selama berhari-hari anda tidak seklaipun menghubunginya. Anda hanya selalu mengirimkan bunga tiap kali dia berangkat aktifitas. Kira-kira apa yang terjadi dengan kekasih anda itu? Tentunya bunga itu sudah mewakili perasaan anda.
Meski bibir anda begitu kelu menyampaikan kata maaf, namun kehadiran bunga bisa menjadi salah satu alternatif yang bisa mencairkan suasana. Sehingga ketika anda mendatanginya, maka tidaklah ia mamsih marah pada anda. Oleh karena itu, Alangkah baiknya bila anda menyiapkan rangkaian bunga mawar merah yang indah untuknya. Letakkan di suatu tempat yang mudah terlihat atau mungkin di depan rumahnya sekalian. Lalu selipkan sebuah kalimat "dunia tak akan secerah ini tanpa senyumanmu. Mengapa senyummu hari-hari ini kabur entah kemana. Jangan lama-lama ya ngambeknya. Senyummu ku nanti di (tempat yang anda inginkan)" di dalamnya.

2.1000 alasan anda mencintainya
Banyak cara untuk meredamkan amarahnya kekasih. Seharusnya langkah yang harus kita lakukan adalah mengetahui alasan dia marah. Yang jelas pasti dia punya alasan. Jika tidak, waspadalah bisa saja pasangan anda sedang menguji kesetiaan anda. Satu alasan yang paling banyak adalah mengenai berkurangnya rasa cinta. Kadang seorang pasangan merasa ragu-ragu bila setelah di sakiti. Apakah dia masih cinta ataukah tidak. Dan untuk menjadi pasangan yang romantis, anda bisa memulainya dari hati anda, bukan dari kepura-puraan anda bersikap romantis. Caranya mudah, cukup tulisankan 1000 alasan anda mencintainya pada sebuah kertas atau karton besar dan ungkapkan pula anda tak bisa berpaling darinya. Pastinya cara ini akan membuat si dia semakin memperhatikan hubungan. Salah satu trik pada contoh ini oadalah berbuatlah sesuatu yang di luar nalar menuurt keumuman. Meskipun begitu, tujuannya adallah hanya untuk membuktikan kesungguhan cinta anda.

3.Katakan siap mati untuknya

4.Ucapkan, Kamu pencuri hatiku!
Memang tak mudah bagi pria dingin mengungkapkan isi hati, namun jika anda ingin beralih menjadi pasangan yang romantis, salah satu langkah yang wajib anda tempuh adalah dengan mengakui perasaan anda yang sebenarnya. Ingin mengemasnya semenarik mungkin, anda pun bisa memulainya dengan mengambil sebuah karton besar dan gunting hingga menjadi bentuk hati kemudian tuliskan "Apakah kamu tahu? Kamu adalah pencuri hatiku." Tentunya sederet kalimat mesra ini bisa membuat hatinya berbunga-bunga seperti di awal pertemuan si dia berjumpa dengan anda.

5.Kencan menawan hati
Hubungan indah tak akan lengkap tanpa sebuah kencan yang menggetarkan hati. Sebuah kencan di akhir pekan bisa menjadikan hubungan anda bersama kekasih semakin hangat dan langgeng. Rencanakan sebuah kencan romantis sejak sekarang agar anda tak binggung menetukkan lokasi kencan. Jika bosa menikmati kencan di mall atau bioskop, berkemping atau menikmati kencan pantai bisa menajadi salah stau kegiatan yang menyenangkan.

6.Perhatian setulus hati
Banyaknya kata cinta kadang kala tak terbukti ketika saat pasangan dalam sebuah masalah justru anda sibuk dengan kegiatan anda. Bila anda ingin lulus seleksi dan menyandang predikat pasangan romantis di matanya, mulailah dengan memperhatikannya setulus hati dan belajar menerima pasangan apa adanya. Dengan cara ini tentu akan membuat hubungan terasa lebih indah, bahkan pasangan anda tak perlu lagi bersedih karena tergantikan oleh kehangatan pelukan anda yang menyejukkan hatinya.

7.Berikan dia sesuatu yang sebelumnya belum pernah sama sekali ia terima


Sebagaimana apa yang sudah dijelaskan di awal bab ini, dampak terbesar jika ada sebuah hubungan yang kurang harmonis adalah putus. Bahkan sampai putus nyambung-putus nyambung. Jika anda mengalami hal ini, maka indikatornya tidak lain adalah hubungan anda belum matang sehingga kurang bisa menghadapi konflik. Akibatnya, kata putus sering kali diucapkan. Putus sambung berkali-kali menandakan hubungan tidak sehat. Artinya jika anda ingin dianggap sehat menurut psikis maupun nalar, maka pertimbangkanlah matang-matang keputusan anda tersebut. Keputusan untuk putus seharusnya bukan keputusan bangun tidur, keputusan semalam, tapi sudah melalui proses perenungan yang cukup panjang. Bila hanya mengandalkan emosi akan sulit karena Anda akan berkali-kali mengalami putus sambung, tapi akar persoalannya tidak pernah selesai. Pahami dulu akar konflik, jangan tergesa-gesa main emosi. Jika akar konflik tersebut belum diselesaikan, maka selamanya masalah anda juga tidak akan pernah selesai.


Sebelum terucap putus, perlu dicari tahu dulu permasalahan yang sesungguhnya terjadi di antara Anda berdua, apakah menyangkut ketidakcocokan pendapat atau yang lebih fatal, misalnya menyangkut prinsip. Bila karena kebiasaan atau karakter yang beda, perlu juga Anda tanya pada diri sendiri, apakah Anda bisa menyesuaikannya atau tidak. Bagaimana bila ternyata setelah kata putus diucapkan, pasangan ingin kembali menjalin hubungan? Ada beberapa hal yang perlu dilihat bila pasangan ingin minta kembali pada Anda, di antaranya:
1. Cari tahu sumber konfliknya apa dan tanyakan bisakah Anda berdua mengatasi atau mencari jalan keluarnya.
2. Adakah perubahan dalam dirinya? Hal ini perlu dibuktikan dulu dengan kesungguhannya, perubahan sikapnya. Jangan buru-buru memutuskan iya sebelum Anda yakin dia telah berubah.
3. Jangan memutuskan kembali pada pasangan hanya karena kasihan, tidak bisa mengatasi rasa kangen, dan sebagainya. Tapi pastikan Anda sudah berhitung untung ruginya.
4. Beri waktu. Hindari berhubungan lagi setelah kata putus. Anda perlu waktu untuk diri sendiri, setidaknya untuk melihat persoalan secara jernih.

Tips Membuat Pasangan Merasa Nyaman

Cara membuat pasangan atau pacar merasa nyaman dengan kita :

1. Jika kamu ingin dihargai, maka terlebih dahulu belajar bagaimana cara mengharga dia.
Jangan terlalu memaksakan kehendak kamu ke si dia, biarkan berjalan dengan apa adanya, terima kekurangannya dan perbaiki kekurangan kamu.
2. Tetap tampil menarik di depan si dia.
Kebanyakan dari kita bersikap sok cuek ketika kita sudah mendapatkan pacar. Pikir dlam hati sih "ah dia kan sudah pacar aku, pasti dia ngerti". Pikiran seperti ini sebenarnya salah, berusahalah untuk tampil seoptimal mungkin.
3. Jangan membuat komitmen yang berlebihan
Ada pasangan yang membuat komitmen yang berlebihan, seperti kamu harus manggil aku inilah, kamu harus beginilah, kamu harus seperti inilah. nah hal ini harus dihindari.
4. Romantis itu penting!
Banyak pasangan yang apabila sudah menjalani hubungan lebih dari 1 tahun atau yanhg bisa dibilang lama, melupakan hal yang namanya romantis, sehingga terkesan hubungan tersebut hambar. Sebenarnya romantis itu sangat berperan penting yang akan membuat pasangan selalu senang ketika berada di dekat kita.
5. Jangan mengekang harus selalu dengan kamu!
Nah poin ini banyak dilupakan oleh kita, kebanyakan dari kita apabila lagi sayang-sayangnya merasa selalu ingin berdua saja. Sehingga menyebabkan kegiatan si dia terganggu. Awalnya sih memang berjalan lancar, tapi lihat beberapa minggu atau beberapa bulan kemudian, teman si dia akan memberi saran tentang sifat buruk kamu satu ini dan akhirnya putus deh.
6. Cemburu boleh asal jangan kelewatan!
Apabila kamu cemburu jangan kelewatan karena biasanya apabila kamu terlalu cemburu maka akan semakin banyak cobaannya. Percaya deh...

7. Jangan pernah menguji
Saya yakin diantara dari kamu pernah menguji seberapa besar rasa sayang atau cinta pacar kamu ke kamu. Walah hindari deh, karena hal ini akan berakibat fatal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar